Pengembangan Sistem Informasi Persediaan Barang Menggunakan Pendekatan FIFO (First In, First Out)

Dedy Alamsyah, Lukman Azhari, Muhammad Muharrom, Nofitri Heriyani

Abstract


Persediaan barang memiliki peran yang sangat penting bagi kesinambungan operasional perusahaan. Namun, penggunaan metode manual atau sistem pencatatan dapat meningkatkan risiko kesalahan, seperti kesalahan dalam menghitung stok, keterlambatan dalam memperbarui informasi persediaan, dan kesulitan dalam memantau pergerakan barang secara real-time. Karena itu, membangun sistem informasi persediaan barang menjadi sebuah prioritas yang mendesak. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan sistem informasi persediaan barang yang memfasilitasi pengelolaan persediaan barang dengan menerapkan pendekatan FIFO (First In, First Out) dan dibangun menggunakan metode pengembangan perangkat lunak waterfall. Metode FIFO (First In, First Out) memprioritaskan penggunaan barang yang masuk pertama kali ke dalam gudang atau sistem persediaan sebagai barang yang pertama kali dijual atau digunakan. Untuk pengembangan sistem digunakan pendekatan waterfall, dimana metode ini sangat cocok untuk proyek-proyek di mana kebutuhan dan tujuan proyek sudah jelas didefinisikan dan tidak ada perubahan besar yang diantisipasi selama proses pengembangan. Sistem informasi persediaan barang ini dibangun dengan teknologi website dengan fitur-fitur utama seperti pengelolaan data supplier, barang, transaksi pembelian, transaksi penjualan, barang keluar, data pengguna, mencetak laporan asset, mencetak laporan barang dan mencetak laporan penjualan. Berdasarkan hasil uji dengan pendekatan black-box testing menegaskan bahwasanya sistem mampu beroperasi sebagaimana mestinya. Hal ini membuktikan bahwa fitur-fitur yang ada telah berfungsi dan tanpa kesalahan.

Full Text:

PDF

References


A. Fauzi, A. Zakia, B. A. Putra, D. S. Bagaskoro, R. N. Pangestu, and S. Wijaya, “Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Dampak Persediaan Barang Dalam Proses Terhadap Pehitungan Biaya Proses: Persediaan Barang Perusahaan, Kalkulasi Biaya Pesanan Dan Pemakaian Bahan Baku (Literature Review Akuntansi Manajemen),” JIHHP J. Ilmu Huk. Hum. dan Polit., vol. 2, no. 3, pp. 253–266, 2022.

J. Nasri, I. Hiswara, and R. Kosasih, “Perancangan Sistem Informasi Persediaan Barang Berbasis Web Dengan Analisa PIECES,” J. Rekayasa Inf. Swadharma, vol. 02, no. 01, pp. 25–31, 2022.

R. P. Wicaksono and A. Widodo, “Sistem Informasi Persediaan Barang Berbasis Web Pada CV. Patriot Kencana Medika Kudus,” J. Sist. Inf. Manaj. Basis Data, vol. 03, no. 01, pp. 42–50, 2020.

S. N. Rakhmah, P. Aisyiyah, and R. Devi, “Sistem Informasi Persediaan Stok Barang Berbasis Web Pada Toko Putra Gresik,” J. FASILKOM J. Teknol. Inf. dan ILmu Komput., vol. 11, no. 3, pp. 157–164, 2021.

A. Pratama and R. Rusliyawati, “Analisis Dan Perancangan Sistem Informasi Persediaan Barang Berbasis Web,” J. Teknol. dan Sist. Inf., vol. 4, no. 2, pp. 114–120, 2023.

T. T. Agustin, “Penerapan Metode FIFO (First in First Out) Dalam Pengendalian Persediaan Barang,” J. Bisnis, Logistik dan Supply Chain, vol. 2, no. 2, pp. 92–102, 2022.

A. Maulana and E. Nirmala, “Perancangan Sistem Antrian Stok Barang Berbasis Web Dengan Metode First In First Out (FIFO) (Studi Kasus : PT. Pinus Merah Abadi),” Log. J. Ilmu Komput. dan Pendidik., vol. 1, no. 5, pp. 1320–1330, 2023.

P. P. Tanjung and A. Ikhwan, “Sistem Informasi Manajemen Persediaan Roti Menerapkan Metode First In First Out (FIFO),” KLIK Kaji. Ilm. Inform. dan Komput., vol. 4, no. 3, pp. 1531–1538, 2023, doi: 10.30865/klik.v4i3.1274.

A. Kosasih, A. P. Nur, and M. R. Ghifari, “Perancangan Sistem Informasi Inventori Barang Berbasis Web Menggunakan Metode Waterfall,” TEKNOBIS Teknol. Bisnis Dan Pendidik., vol. 1, no. 1, pp. 93–100, 2023.

K. Kurniawati and M. Badrul, “Penerapan Metode Waterfall Untuk Perancangan Sistem Informasi Inventory Pada Toko Keramik Bintang Terang,” J. PROSISKO, vol. 8, no. 2, pp. 47–52, 2021.

D. Handayani and M. Salam, “Aplikasi Sistem Informasi Simpan Pinjam Koperasi Berbasis Website Menggunakan Metode Waterfall,” KLIK Kaji. Ilm. Inform. dan Komput., vol. 3, no. 5, pp. 425–434, 2023.

I. K. A. Asmarajaya, K. O. Sanjaya, D. M. D. U. Putra, G. S. Mahendra, and F. N. U. Hasanah, “Sistem Informasi Keuangan Pada Perusahaan Kost Elit Dengan Metode Waterfall,” J. Swabumi, vol. 9, no. 2, pp. 107–116, 2021.

B. Fachri, C. Rizal, and S. Supiyandi, “Penerapan Metode Waterfall Dalam Perancangan Sistem Informasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka Berbasis Web,” JUKTISI J. Komput. Teknol. Inf. Sist. Komput., vol. 2, no. 3, pp. 591–597, 2024.

L. Setiyani, Y. Rostiani, and T. Ratnasari, “Analisis Kebutuhan Fungsional Sistem Informasi Persediaan Barang Perusahaan General Trading (Studi Kasus : PT. Amco Multitech),” Own. Ris. J. Akunt., vol. 4, no. 1, pp. 288–295, 2020.

C. Sundari, G. Susilo, and D. L. Anggraeni, “Analisis Kebutuhan Sistem Informasi Keuangan Pada CV Rahayu Karya,” J. Transform. (Informasi Pengemb. IPTEK), vol. 16, no. 2, pp. 74–81, 2020.

R. I. Borman, A. T. Priandika, and A. R. Edison, “Implementasi Metode Pengembangan Sistem Extreme Programming (XP) pada Aplikasi Investasi Peternakan,” JUSTIN (Jurnal Sist. dan Teknol. Informasi), vol. 8, no. 3, pp. 272–277, 2020.

M. Jannah, S. Suhartono, and U. S. Sidin, “Sistem Informasi Aset (SIMaset) Barang dan Dokumen Berbasis Web,” J. Teknosains, vol. 15, no. 3, pp. 367–380, 2021.

Y. Fernando, R. Napianto, and R. I. Borman, “Implementasi Algoritma Dempster-Shafer Theory Pada Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Psikologis Gangguan Kontrol Impuls,” Insearch Inf. Syst. Res. J., vol. 2, no. 2, pp. 46–54, 2022.

R. D. Gunawan, R. Napianto, R. I. Borman, and I. Hanifah, “Penerapan Pengembangan Sistem Extreme Programming Pada Aplikasi Pencarian Dokter Spesialis di Bandar lampung Berbasis Android,” J. Format, vol. 8, no. 2, pp. 148–157, 2019.

Y. F. Achmad and A. Yulfitri, “Pengujian Sistem Pendukung Keputusan Menggunakan Black Box Testing Studi Kasus E-Wisudawan di Institut Sains dan Teknologi Al-Kamal,” JIK J. Ilmu Komput., vol. 5, no. 1, pp. 42–51, 2020.




DOI: https://doi.org/10.33365/jimasia.v4i1.5142

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Dedy Alamsyah, Lukman Azhari, Muhammad Muharrom, Nofitri Heriyani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Jurnal Ilmiah Sistem Informasi Akuntansi

Published by Universitas Teknokrat Indonesia
Organized by Program Studi D3 Sistem Informasi AkuntansiUniversitas Teknokrat Indonesia
Jl. Zainal Abidin Pagaralam, No.9-11, Labuhanratu, Bandarlampung, Indonesia
Telepon : 0721 70 20 22
W : http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/jimasia
E  : jimasia@teknokrat.ac.id.

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.